Prayer and Blessing.

Square

“Money doesn’t change people, it just amplifies who they already are.” – Will Smith

Gue buka refleksi ini dengan kutipan dari Will Smith karena, entah kenapa, ada hubungannya dengan apa yang mau gue tulis.

Sering kali kita nggak pintar berdoa. Kita meminta hal-hal yang kita inginkan dan cita-citakan kepada Zat yang Maha Indah, tapi tanpa usaha yang indah dan sepadan. Kalau kita bisa berusaha mati-matian (merayu) untuk manusia, kenapa nggak untuk Sang Pencipta?

Kita harus belajar berdoa dengan lebih baik. Pernah nggak kepikiran kalau doa kita bisa lebih bermakna kalau kita benar-benar paham tujuannya? Misalnya, daripada sekadar meminta kekayaan supaya hidup nyaman dan bisa beli semua yang kita mau, kenapa nggak minta:

“Ya Allah, berilah kecukupan dalam hidupku dan jadikan aku jalan rezeki bagi sebanyak-banyaknya manusia selama umur yang Kau berikan.”

Nah, apa hubungannya sama quotes di awal? Cara kita memandang uang juga memengaruhi cara kita berdoa dan apa yang kita minta. Kalau kita melihat uang sebagai alat untuk kebaikan, doa kita pun akan berbeda.

berbagi adalah cara Islam untuk mendapat kekayaan, ada sebagian hak orang lain dari yang kita dapatkan. lagipula, harta kita yang sebenernya bukan apa yang kita pegang ditangan, tapi apa yang kita spend di jalan NYA.

Besok sudah 1 Ramadan, bulan penuh berkah. Semoga siapapun yang membaca ini mendapatkan keberkahan sebanyak-banyaknya sepanjang bulan puasa.

I’ll see you around.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *